cover
Contact Name
Lingga Nico Pradana
Contact Email
nicopgsd@unipma.ac.id
Phone
-
Journal Mail Official
jpe@unipma.ac.id
Editorial Address
Kampus 2 Universitas PGRI Madiun, Jalan Auri No.06 Madiun, Jawa Timur, Indonesia 63117
Location
Kota madiun,
Jawa timur
INDONESIA
Premiere Educandum: Jurnal Pendidikan Dasar dan Pembelajaran
ISSN : 20885350     EISSN : 25285173     DOI : -
Core Subject : Education,
PREMIERE EDUCANDUM: Jurnal Pendidikan Dasar dan Pembelajaran is a scientific journal that aims to communicate research results of professors, teachers, practitioners, and scientists in the field of basic education covering the fields of basic teaching in elementary, Applied science and analytical-critical studies in the field of basic education. Target readers of the journal are professors, students, teachers and practitioners of basic science education. Premiere Educandum: Jurnal Pendidikan Dasar dan Pembelajaran has ISSN: 2088-5350 (Print) & ISSN: 2528-5173 (Online) and accredited 'S3' Grade by RISTEKDIKTI (Ministry of Research, Technology and Higher Education, Republic of Indonesia).
Arjuna Subject : -
Articles 10 Documents
Search results for , issue "Vol 8, No 2 (2018)" : 10 Documents clear
Validasi modul pembelajaran: Materi dan desain tematik berbasis PPK Denna Delawanti Chrisyarani; Arnelia Dwi Yasa
Premiere Educandum : Jurnal Pendidikan Dasar dan Pembelajaran Vol 8, No 2 (2018)
Publisher : Universitas PGRI Madiun

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (179.805 KB) | DOI: 10.25273/pe.v8i2.3207

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menghasilkan produk pengembangan berupa modul tematik berbasis PPK yang valid. Modul yang akan dikembangkan belum pernah ditemui di lapangan, karena terdapat kegiatan pembiasaan PPK dan pengintegrasian materi tematik dengan PPK. Karakter yang diperkuat pada PPK adalah religius, nasionalis, mandiri, gotong royong, dan integritas. Adapun prosedur pengembangan modul, yaitu: (1) penelitian/studi pendahuluan dan pengumpulan data, (2) perencanaan, (3) pengembangan draf produk, (4) uji coba lapangan awal atau dalam penelitian ini merupakan uji validasi oleh ahli, (5) merevisi hasil uji coba lapangan awal, (6) uji coba lapangan utama atau dalam penelitian ini adalah uji coba skala kecil, (7) merevisi produk hasil uji lapangan utama, (8) uji pelaksanaan lapangan atau dalam penelitian ini adalah uji coba lapangan/kelas, (9) revisi produk akhir. Instrumen yang digunakan adalah angket. Hasil dari penelitian ini untuk mengetahui kevalidan dari segi materi dan desain. Segi validasi materi diperoleh prosentase 95% dan dari segi desain 93%, dalam kategori sangat valid.
Permainan tradisional Yogyakarta sebagai sumber belajar alternatif berbasis kearifan lokal bagi pembelajaran di sekolah dasar Muhammad Ragil Kurniawan
Premiere Educandum : Jurnal Pendidikan Dasar dan Pembelajaran Vol 8, No 2 (2018)
Publisher : Universitas PGRI Madiun

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (258.332 KB) | DOI: 10.25273/pe.v8i2.2697

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk: a) Untuk mengetahui ragam permainan tradisional anak yang berbasis kearifan lokal di Yogyakarta, b) Untuk mengetahui karakter permainan tradisional berbasis kearifan lokal di Yogyakarta guna mendukung pembelajaran di sekolah dasar. Jenis Penelitian ini adalah penelitian deskriptif dengan pendekatan kualitatif. Objek penelitian ini adalah permainan tradisional anak (dolanan anak) yang ada di D.I Yogyakarta. Penelitian ini menggunakan metode studi pustaka yang didukung oleh hasil wawancara dari ahli dan praktisi kebudayaan Yogyakarta. Analisis data yang digunakan adalah analisis data kualitatif. Hasil penelitian menunjukkan sebagai berikut: a) terdapat minimal 37 permainan tradisional yang ada di daerah Istimewa Yogyakarta. b) Dari ke-37 permainan tradisional yang ada memiliki ragam karakter permainan yang sangat luas. Mulai klasifikasi berdasarkan kelompok pengguna (individual, kelompok kecil hingga kelompok sangat besar), berdasarkan muatannya (bermuatan verbal, imajinasi hingga yang bermuatan fisik), hingga berdasarkan kompetensi yang terkandung (kompetensi bernyanyi, bermain, berpikir hingga berkompetisi) kesemua kategori ada jenis permainan tradisional yang masuk dalam masing-masing klasifikasi kelompok
Keefektifan lembar kerja siswa tematik berbasis local wisdom terhadap karakter kerja sama siswa kelas 1 SD Amaliyah Ulfah; Siska Trianingsih
Premiere Educandum : Jurnal Pendidikan Dasar dan Pembelajaran Vol 8, No 2 (2018)
Publisher : Universitas PGRI Madiun

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (412.278 KB) | DOI: 10.25273/pe.v8i2.3158

Abstract

Penelitian ini bertujuan mengetahui keefektifan LKS tematik berbasis local wisdom terhadap karakter kerja sama siswa kelas 1 sekolah dasar. Penelitian ini merupakan penelitian quasi eksperimen dengan desain pretest posttest control group design. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh siswa kelas 1 sekolah dasar. Penelitian ini terdiri atas kelompok kontrol dan kelompok eksperimen. Kelompok kontrol adalah kelas 1B dengan jumlah 24 siswa dan kelompok eksperimen adalah siswa kelas 1A yang berjumlah 23 siswa. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah observasi dan wawancara. Untuk menguji keefektifan LKS tematik berbasis local wisdom terhadap karakter kerja sama siswa digunakan Independent Sample T-Test. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penggunaan LKS tematik berbasis local wisdom efektif terhadap karakter kerja sama siswa kelas 1. Hal ini didasarkan pada hasil uji hipotesis yang menunjukkan nilai sig 0,006 yang artinya nilai tersebut < 0,05 maka H1 diterima. Selain itu, penggunaan LKS berbasis local wisdom di kelas eksperimen juga terbukti lebih dapat meningkatan karakter kerja sama siswa dalam beberapa aspek seperti anak menerima dengan baik tugas yang diberikan oleh kelompok, mau menerima pendapat dari teman lain ketika diskusi, dan anak bersedia membantu teman yang kesulitan.
Character education implementation for students in grade IV SDN 5 Sindangkasih regency of Purwakarta West Java Sofyan Mustoip
Premiere Educandum : Jurnal Pendidikan Dasar dan Pembelajaran Vol 8, No 2 (2018)
Publisher : Universitas PGRI Madiun

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (303.438 KB) | DOI: 10.25273/pe.v8i2.2739

Abstract

Students are less polite especially to teachers who should be respected. The sense of courtesy can be seen when the students shaking hands to the teacher he met, and say "excuse me" when passing the more mature person, and the number of learners who use slang compared to use sundanese. Thus, this study has the aim to describe in full the pattern of implementing character education as an effort of Elementary school in carrying out character education activities for students in grade IV in order to shape the character of students through the local wisdom of Sundanese culture. The method used in this study is a qualitative descriptive method that uses an interactive model in data analysis activities including data collection activities, data reduction, data presentation, and conclusion drawing. Data collection was carried out through data triangulation, namely interviews, observation, and documentation. The research subjects consisted of one school principal, three class teachers, one school guard and all fourth grade students. The results showed, the character values pursued by that school’s are religious values, discipline, independence, respect for achievement, communicative, and responsibility. This is in accordance with the vision and mission of SDN 5 Sindangkasih which is to create a school that is capable of producing superior generations who are religious, mastering science and technology, and loving Indonesian culture.
Reciprocal teaching: Sebuah inovasi pembelajaran abad 21 untuk meningkatkan pemahaman konsep mahasiswa PGSD Heti Murniayudi; Ali Mustadi; Mohammad Adam Jerusalem
Premiere Educandum : Jurnal Pendidikan Dasar dan Pembelajaran Vol 8, No 2 (2018)
Publisher : Universitas PGRI Madiun

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (272.508 KB) | DOI: 10.25273/pe.v8i2.3308

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan pemahaman konsep IPS Mahasiswa PGSD dengan menerapkan model pembelajaran reciprocal teaching. Penelitian ini merupakan jenis Penelitian Tindakan Kelas (PTK) model Kemmis dan MC. Taggart. Subjek penelitian ini adalah seluruh mahasiswa PGSD kelas 2A dengan jumlah 46 siswa. Teknik pengumpulan data menggunakan tes yang dianalisis dengan deskriptif kuantitatif. Keberhasilan penelitian ini dapat ditunjukkan melalui hasil tes siklus I menunjukkan persentase sebesar 75,3% pada indikator menafsirkan, dan persentase sebesar 81,7% pada indikator menjelaskan. Kemudian setelah dikenai tindakan siklus II diperoleh persentase sebesar 78% pada indikator menafsirkan dan persentase sebesar 76,9% pada indikator menjelaskan. Pada siklus III terjadi peningkatan persentase sebesar 95,3% pada indikator menafsirkan, dan persentase sebesar 85,1% pada indikator menjelaskan. Dengan melihat hasil yang diperoleh pada setiap siklusnya, maka dapat diambil kesimpulan bahwa penerapan model pembelajaran reciprocal teaching dapat dapat meningkatkan pemahaman konsep IPS pada mahasiswa PGSD. Harapannya mahasiswa PGSD akan menjadi calon guru yang lebih kompeten dalam segi pengetahuan ilmu sosial. Melalui model pembelajaran ini, dapat memperkaya wawasan dosen dalam merencanakan suatu inovasi pembelajaran.
Pengaruh model brain based learning terhadap kemampuan komunikasi matematis siswa ditinjau dari kreativitas Adi Apriadi Adiansha; Muhamad Syarif Sumantri; Makmuri Makmuri
Premiere Educandum : Jurnal Pendidikan Dasar dan Pembelajaran Vol 8, No 2 (2018)
Publisher : Universitas PGRI Madiun

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (281.902 KB) | DOI: 10.25273/pe.v8i2.2905

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh model Brain Based Learning terhadap kemampuan komunikasi matematis yang ditinjau dari kreativitas. Penelitian dilaksanakan di SDN Pantai Harapan Jaya 01 Kecamatan Muara Gembong, dengan menggunakan penelitian eksperimen desain treatment by level 2 x 2. Hasil penelitian menunjukkan hasil bahwa; 1) Kemampuan komunikasi matematis siswa yang diberikan perlakukan model Brain Based Learning, 2) Terdapat interaksi model pembelajaran terhadap kemampuan komunikasi matematis ditinjau dari kreativitas, 3) Kemampuan komunikasi matematis yang diberikan perlakuan model Brain Based Learning lebih tinggi dibandingkan dengan siswa yang diberikan perlakuan model Ekspositori pada siswa yang memiliki kreativitas tinggi, dan 4) Kemampuan komunikasi matematis yang diberikan perlakuan model Brain Based Learning lebih rendah dibandingkan dengan siswa yang diberikan perlakuan model Ekspositori pada siswa yang memiliki kreativitas rendah.
Pembelajaran terpadu tipe webbed berbasis budaya lokal untuk meningkatkan hasil belajar siswa kelas IV sekolah dasar Ali Armadi; Yeni Putri Astuti
Premiere Educandum : Jurnal Pendidikan Dasar dan Pembelajaran Vol 8, No 2 (2018)
Publisher : Universitas PGRI Madiun

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (383.272 KB) | DOI: 10.25273/pe.v8i2.3282

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis dan mendeskripsikan kendala-kendala serta keefektifan dalam penerapan perangkat pembelajaran terpadu tipe webbed  berbasis budaya lokal yang dapat diketahui dari aktivitas siswa, hasil belajar dan respon siswa. Penelitian ini menggunakan model pengembangan 4-D (Four D Models) yang dikembangkan oleh Thiagarajan meliputi empat tahap, yaitu define (pendefinisian), design (perancangan), develop (pengembangan) dan disseminate (penyebaran). Penelitian ini dilaksanakan di SDN Pangarangan III Kabupaten Sumenep. Subjek penelitian adalah siswa kelas  IV tahun pelajaran 2017/2018 dengan jumlah  50 siswa yang terdiri dari kelas IVA sebanyak 25 siswa dan kelas IVB sebanyak 25 siswa. Instrumen yang digunakan dalam penelitian ini adalah wawancara, angket, dan  Adapun hasil yang diperoleh dari hasil uji coba terbatas pada pembelajaran 1-6 diperoleh rata-rata 87, 4 dan  100% dan pada uji coba luas pada pembelajaran 1-6 diperoleh rata-rata 83.1 dan 92 %. Dari angket yang diperoleh,  rata-rata siswa juga menyatakan bahwa pembelajaran terpadu tipe webbed berbasis budaya lokal yang telah dilakukan dirasa  mudah mengikutinya,  karena didukung dari cara guru mengajarnya serta BAS dan LKS sehingga siswa merasa sangat berminat dalam belajar. Dalam proses pembelajaran di SDN Pangarangan III berjalan dengan baik, tetapi adapula hambatan yang terjadi berkaitan dengan gambar yang ditampilkan oleh guru sebagai media pembelajaran kurang familiar, siswa kurang bersemangat dalam berkelompok, siswa tidak mengetahui secara jelas mengenai kegiatan ekonomi di Sumenep.
Implementasi nilai pendidikan karakter dalam sastra lisan di IKIP PGRI Pontianak Lizawati Lizawati; Indriyana Uli
Premiere Educandum : Jurnal Pendidikan Dasar dan Pembelajaran Vol 8, No 2 (2018)
Publisher : Universitas PGRI Madiun

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (184.353 KB) | DOI: 10.25273/pe.v8i2.2911

Abstract

Sastra lisan merupakan salah satu media untuk  pendidikan karakter. Tujuan penelitian ini  dimaksudkan untuk mendeskripsikan implementasi nilai pendidikan karakter dalam sastra lisan. Metode penelitian ini berupa metode deskriftif dengan bentuk kualitatif dengan teknik analisis data interaktif model berupa data reduction, data display, dan conclusion drawing/verification. Pemeriksaan keabsahan data menggunakan triangulasi teori dan sumber. Sumber data diperoleh dari informan. Penelitian ini menemukan bahwa ada 9 nilai pendidikan karakter dalam sastra lisan dan 4 implementasi nilai pendidikan karakter sastra lisan yaitu,  nilai kejujuran, nilai kecerdasan, nilai peduli, dan nilai tangguh.
Pembelajaran dengan pendekatan saintifik terhadap kemampuan berpikir kritis mahasiswa calon guru madrasah ibtidaiyah Nur Wakhidah
Premiere Educandum : Jurnal Pendidikan Dasar dan Pembelajaran Vol 8, No 2 (2018)
Publisher : Universitas PGRI Madiun

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (277.059 KB) | DOI: 10.25273/pe.v8i2.2950

Abstract

Upaya peningkatan kualitas pendidikan mendorong pemerintah mengembangkan Kurikulum 2013. Kurikulum ini dilaksanakan bertahap, namun tahun 2014 pelaksanaannya mengalami moratorium. Kurikulum 2013 dengan pendekatan saintifik 5 M dianggap sulit dan belum memiliki dampak dalam pembelajaran. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui perbedaan keterampilan berpikir kritis dengan menggunakan metode konvensional dan pendekatan saintifik. Penelitian dilakukan pada mahasiswa Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah UIN Sunan Ampel yang berjumlah 12 orang. Teknik pengumpulan data dengan tes. Materi yang digunakan ekologi dan pencemaran. Penelitian ini menggunakan desain one group pretest posttest. Penelitian dimulai dengan pembelajaran konvensional. Di akhir pembelajaran diberikan tes keterampilan berpikir kritis. Selanjutnya, peneliti menggunakan pendekatan saintifik di kelas yang sama, kemudian pada akhir pembelajaran dilakukan tes berpikir kritis dengan soal sama. Data dianalisis dengan paired samples t test. Hasil penelitian menunjukkan ada perbedaan keterampilan berpikir kritis yang signifikan (1%) antara pembelajaran menggunakan metode konvensional dan pendekatan saintifik. Pendekatan ini dianjurkan dalam pembelajaran untuk meningkatkan keterampilan berpikir kritis.
Pengaruh model pembelajaran student team achievement devision (STAD) dan mind mapping terhadap hasil belajar siswa kelas IV sekolah dasar Fakhriyatu Zahro; I Nyoman Sudana Degeng; Alif Mudiono
Premiere Educandum : Jurnal Pendidikan Dasar dan Pembelajaran Vol 8, No 2 (2018)
Publisher : Universitas PGRI Madiun

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (223.743 KB) | DOI: 10.25273/pe.v8i2.3021

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh model pembelajaran STAD dan Mind Mapping terhadap hasil belajar siswa kelas IV SD. Metode penelitian yang digunakan yaitu quasi experiment dengan rancangan non equivalent control group. Data penelitian yang dikumpulkan dengan menggunakan instrumen tes hasil belajar berupa soal pilihan ganda. Hasil penelitian menunjukkan bahwa, (1) rata-rata nilai hasil belajar siswa yang menerapkan model pembelajaran STAD dan Mind Mapping lebih unggul dibandingkan rata-rata nilai siswa yang menerapkan model pembelajaran konvensional, (2) ada pengaruh yang signifikan model pembelajaran STAD dan Mind Mapping terhadap hasil belajar siswa.

Page 1 of 1 | Total Record : 10